tulisan berjalan

Selamat Datang Di Blog kusus Matematika...Disini kamu bisa menemukan media-media dan alat peraga pembelajaran Matematika.... Semoga Bermanfaat...

Jumat, 22 November 2013

Flash Sebagai Media Pembelajaran Matematika

Flash Sebagai Media Pembelajaran Matematika



Software Adobe Flash CS3 banyak digunakan untuk membuat aplikasi animasi. Flash (baik yang dulu dikeluarkan oleh Macromedia dan Adobe) banyak digunakan untuk membuat media pembelajaran. Banyak media pembelajaran matematika yang menggunakan software ini. Sebagai seorang pendidik, sangat baik jika mampu membuat media pembelajaran sesuai dengan kebutuhan. Flash, merupakan software yang dirancang untuk membuat animasi berbasis vektor dengan hasil yang mempunyai ukuran yang kecil. Awalnya software ini memang diarahkan untuk membuat animasi atau aplikasi berbasis internet (online). Tetapi pada perkembangannya banyak digunakan untuk membuat animasi atau aplikasi yang bukan berbasis internet (offline). Dengan actionscript 2.0 ataupun actionscript 3.0 yang dibawanya, Flash dapat digunakan untuk mengembangkan game atau bahan ajar seperti kuis atau simulasi.
Penggunaan Flash untuk animasi atau pembuatan bahan ajar interaktif tidaklah sulit, tool-tool yang tersedia cukup mudah digunakan, beberapa template dan Komponen juga sudah disediakan siap digunakan. Dengan anggapan sotfware Flash telah terinstal pada komputer yang Anda gunakan, berikut ini langkah awal untuk mengenal penggunaan Adobe Flash CS 3.




1.      Pilih ikon flash pada desktop.
2.    Akan muncul tampilan sebagai berikut:

3.    Jendela Kerja pada Adobe Flash CS 3.
Setelah membuat dokumen flash, muncul tampilan seperti berikut:





Menggambar Lingkaran atau Elips
Pilih oval tool untuk menggambar bentuk lingkaran atau elips. Untuk memulai menggambar, klik pada stage dan drag sebesar lingkaran atau oval yang Anda inginkan. Adapun jenis dan warna garis serta warna isi bentuk itu dapat dipilih pada panel Colors.

Menggambar Kotak.
Untuk menggambar kotak Anda dapat menggunakan Rectangle Tool () untuk menggambar bentuk kotak pada layar. Untuk memulai menggambar, klik pada stage dan drag sebesar kotak yang Anda inginkan. Adapun jenis dan warna garis serta warna isi (fill) bentuk itu dapat dipilih pada panel Colors.
Apabila Anda ingin bentuk sudut kotak tidak berbentuk lancip tetapi berupa sudut yang halus (lengkung), Anda dapat mengubahnya dengan cara pilih Rectangle () dan pilih Set Corner Radius yang berada di bagian bawah panel. Masukkan nilai 5 dalam kotak dialog Rectangle Setting dan pilih OK. Mulailah menggambar kotak dan hasilnya akan terlihat seperti berikut:
Sumber : Internet


Tidak ada komentar:

Posting Komentar